4 Alasan Tubuh Anda Bisa Mengidap Alergi Dingin

27 Juli 2019

Ternyata tidak semua orang dapat menikmati udara dingin dengan nyaman. Selain menggigil kedinginan dan tidak terbiasa berada di wilayah dingin, beberapa orang kemungkinan mengidap penyakit alergi dingin. Dingin yang dimaksud bisa berupa suhu atau cuaca yang rendah. Alergi dingin atau urtikaria dingin merupakan reaksi kulit pada tubuh Anda yang terkena paparan dingin setelah bereaksi selama beberapa menit.

Faktor yang menyebabkan tubuh Anda bisa mengidap alergi dingin sebenarnya banyak. Beberapa di antaranya: berada di ruangan ber-AC, berenang, atau mandi pagi. Apabila kulit Anda terpapar dingin biasanya langsung gatal-gatal dan muncul ruam merah. Namun, gejala alergi dingin pada setiap orang akan berbeda. Ada yang memunculkan gejala yang cenderung ringan. Ada juga yang mengalami syok anafilaktik, seperti tidak dapat bernafas, penurunan darah secara drastis, bahkan bisa pingsan.

Alasan Tubuh Bisa Mengidap Alergi Dingin

4 Alasan Tubuh Anda Bisa Mengidap Alergi Dingin

4 Alasan Tubuh Anda Bisa Mengidap Alergi Dingin

Saat pelepasan histamin dan zat kimia lain ke dalam aliran darah, maka akan memunculkan reaksi alergi dingin yang dipicu oleh suhu atau cuaca yang dingin. Penyebabnya beragam, mungkin karena faktor genetik, memiliki sel kulit yang sensitif, virus, atau penyakit tertentu. Namun, penyebab pasti tubuh Anda bisa bereaksi terhadap alergi dingin belum diketahui secara gamblang. Meskipun begitu, ada beberapa penyebab yang dapat meningkatkan alergi dingin pada tubuh Anda, berikut di antaranya:

1. Usia Anak-anak dan Remaja

Usia anak-anak dan remaja memang paling rentan bereaksi terhadap cuaca dingin dan menimbulkan alergi dingin. Sebenarnya alergi dingin pada usia tersebut dapat sembuh dengan sendirinya. Artinya kulit Anda lama kelamaan bisa beradaptasi terhadap dingin yang terasa di lingkungan Anda. Untuk mengantisipasinya cobalah memakai pakaian yang agak tebal agar kulit Anda tidak langsung bereaksi.

2. Penyakit Dasar Tertentu

Ada beberapa penyakit tertentu seperti kanker dan hepatitis yang dapat meningkatkan resiko terkena alergi dingin. Solusinya jaga suhu tubuh Anda dengan mengonsumsi makanan sehat, rajin olahraga, dan istirahat yang cukup. Investasikan tubuh Anda dengan hidup yang sehat. Katanya lebih baik mencegah daripada mengobati. Maka, cegahlah dari sekarang sebelum terkena penyakit yang mematikan.

3. Infeksi

Apakah Anda pernah mendengar bahwa orang yang terkena penyakit paru-paru basah tidak boleh terkena dingin?! Ya, itu memang benar adanya. Seseorang yang terkena infeksi pada tubuhnya lebih rentan terhadap cuaca dingin. Maka, jagalah kesehatan agar tidak terkena penyakit sedini mungkin, baik itu yang disebabkan infeksi virus atau pola hidup yang tidak sehat. Cuaca tidak selamanya bersahabat dengan tubuh Anda, justru tubuh yang harus menyesuaikannya dengan suhu di mana Anda tinggal.

4. Genetik

Banyak penyakit atau keanehan yang terjadi diakibatkan faktor genetik dari orang tuanya atau neneknya atau kerabatnya. Meskipun penyakit alergi dingin ini jarang terjadi karena faktor genetik, sebaiknya Anda tetap menjaga pola hidup sehat. Sejak tadi ditekankan untuk berusaha hidup sehat, karena kalau sudah terpapar penyakit Anda juga yang repot. Mungkin mengganggu aktivitas atau kehilangan pekerjaan gara-gara tidak hidup sehat.

Nah, demikianlah beberapa alasan mengapa tubuh Anda bisa mengidap alergi dingin. Dari atas sudah disebutkan bahwa sebenarnya tidak ada alasan pasti mengenai penyebab penyakit ini. Yang pasti sel kulit Anda akan mudah bereaksi apabila terkena suhu, cuaca, dan lingkungan yang dingin. Maka selalulah menggunakan jaket kalau Anda sudah menyadari kulit Anda sensitif terhadap suhu dingin. Semoga informasi di atas bermanfaat ya!

Bagikan MUHRID di Facebook Bagikan MUHRID di Google+